Google Luncurkan Fitur AI Baru Bernama SGE, Begini Cara Pakainya

avatar ayojatim.com
Google Luncurkan Fitur AI Baru Bernama SGE, Begini Cara Pakainya
Google Luncurkan Fitur AI Baru Bernama SGE, Begini Cara Pakainya

SURABAYA - Google baru saja meluncutkan fitur AI barunya yang bernama Search Generative Experience (SGE) untuk 120 negara, termasuk Indonesia. Fitur ini pertama kali diperkenalkan pada awal tahun 2022 di Amerika Serikat.

Fitur SGE memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan AI menggunakan bahasa alami.

Pengguna bisa mengajukan pertanyaan dan menerima tanggapan. Jawaban yang tersedia dari SGE berbeda dari Google Search biasa. Fitur ini menampilkan jawaban lengkap sekaligus referensi yang dikutip dari tautan.

SGE juga telah diperbarui dengan beragam fitur baru, di antaranya, ringkasan dari artikel berbayar, definisi dari istilah yang tidak diketahui dan membuat foto atau menulis caption.

Selain itu, SGE juga tetap menampilkan topik yang sebelumnya sudah ditanyakan.

Update lainnya ada di fitur terjemahan. Ketika pengguna meminta alat itu untuk menerjemahkan suatu kata yang memiliki banyak arti, Google akan menampilkan opsi kata lain yang berkaitan dengan apa yang mereka ketik.

Fitur AI Google ini bisa dicoba di browser Chrome baik di PC, laptop maupun ponsel. Namun, pengguna harus melakukan beberapa langkah sebelum mencobanya.

Berikut cara mencoba fitur AI di Google:

Buka https://labs.google.com/search

Aktifkan opsi SGE

Pilih "Cobalah contoh"

Mulanya, Google akan mengarahkan pengguna untuk mencari dengan kata bahasa Inggris. Namun, selanjutnya pengguna bisa mengubahnya ke dalam bahasa Indonesia.

Google mengklaim bahwa Fitur SGE bisa membantu pengguna dalam berbagai hal, seperti mencari informasi dengan lebih cepat dan mudah, memahami konsep yang kompleks dan menjawab pertanyaan yang sulit.

Perlu diketahui bahwa Fitur SGE masih dalam tahap pengembangan, namun Google terus berinovasi untuk meningkatkan kemampuannya agar dapat menjadi alat yang bermanfaat bagi pengguna di seluruh dunia.

(ara)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Google Luncurkan Fitur AI Baru Bernama SGE, Begini Cara Pakainya". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi