Unik, Ciphoc Unitomo Bakal Gelar "Tadarus Foto" Semalam Suntuk, Catat dan Ikutan Yuk!

Reporter : Alim Perdana
Acara "Tadarus Foto" dijadwalkan pada 13 Maret 2025 pukul 20.00 WIB. Foto/Ciphoc Unitomo

SURABAYA - Unik dan kreatif. Unit Kegiatan Mahasiswa Communication Photography Club (Ciphoc) Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya bakal menggelar forum terbuka bertajuk "Tadarus Foto" yang melibatkan komunitas fotografi dari Malang dan Surabaya.

Acara "Tadarus Foto" yang dijadwalkan pada 13 Maret 2025 pukul 20.00 WIB hingga sahur bersama ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Dies Natalis Ciphoc ke-32, dengan gelar karya bertemakan "Religi" yang berlangsung dari 12 hingga 15 Maret 2025.

Baca juga: Asyiknya Ngabuburit Sambil Berburu Foto Juxtaposed

Tadarus, yang biasanya diartikan sebagai kegiatan membaca, menghafal, atau mempelajari Al-Qur'an secara bersama-sama, diadaptasi dalam konteks ini untuk mengajak para peserta "membaca" atau "mendalami" karya-karya fotografi.

Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi pengalaman dan mendiskusikan berbagai aspek dalam dunia fotografi, terutama di bulan Ramadhan yang penuh makna.

Ketua Pelaksana, M. Rifaldy Kotawasi, menjelaskan bahwa Dies Natalis Ciphoc ke-32 bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi dan menggugah antusiasme, terutama di kalangan generasi Z.

"Acara ini menjadi bukti bahwa dengan bertambahnya usia, Ciphoc semakin matang dan dapat mencerminkan karakter yang lebih mengayomi," ujarnya saat ditemui di Unitomo.

Rifaldy menambahkan bahwa kegiatan ini menunjukkan semangat individu dalam melakukan inovasi di dunia fotografi.

Baca juga: Kenakan Pakaian Adat, PSI Surabaya Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79

"Ciphoc terus berusaha untuk memberikan nilai keagamaan melalui karya fotografi yang kreatif dan relevan dengan isu sosial," katanya.

Ciphoc Unitomo juga memberikan ruang kolaborasi dengan perguruan tinggi di Jawa Timur melalui forum terbuka "Tadarus Foto." Forum ini mengundang komunitas fotografi dari kampus di Jawa Timur untuk berbagi pengalaman sesuai genre foto.

Wakil Rektor III, Dr. Drs. Sucipto, M.Si., menyambut baik kolaborasi yang digandeng UKM Ciphoc.

Baca juga: Unik, KAI dan Kejati Jatim Teken MoU Sambil Naik Kereta Api

"Kolaborasi antar perguruan tinggi di Jawa Timur ini dapat menjadi daya tarik tersendiri, mendorong semangat baru, dan memberikan peluang untuk perkembangan fotografi di era modern," ujarnya.

Pameran karya bertema "Religi" tersebut menampilkan 35 mahakarya dari berbagai pameris, termasuk Robertus Rizky, Patrik Cahyo Lumintu, Dimas, Okky, Florensia, Ubay, Bayu Prasetiyo, Rendy Prakoso, Hillarius Boli Tuan Atakelan, Putri Yeza, Andika Setiyadi, dan Rifaldy Kotawasi. Acara ini akan ditutup dengan buka bersama sebagai bentuk rasa syukur atas suksesnya acara ini.

Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, "Tadarus Foto" diharapkan dapat menarik minat lebih banyak orang untuk terlibat dalam dunia fotografi dan menjadikannya sebagai media untuk menyatukan serta menginspirasi masyarakat luas.

Editor : Alim Perdana

Wisata dan Kuliner
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru