PGN SOR III Area Pasuruan Gelar Persiapan Tanggap Darurat Lewat Safety and Security Awareness

Reporter : Alim Perdana
Kegiatan Safety & Security Awarness dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat. Foto/PGN

PASURUAN – PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Sales and Operation Region III (SOR III) Area Pasuruan sukses menyelenggarakan kegiatan Safety & Security Awarness pada 9 Desember 2024.

Acara ini diadakan sebagai persiapan menjelang pelaksanaan Major Emergency Response Exercise (MERE), tujuan dari dilaksanakan Safety & Security Awarness ialah meningkatkan kesiapsiagaan dan koordinasi seluruh pihak terkait dalam menghadapi situasi darurat.

Baca juga: Satgas RAFI 2025 Pertamina Group Sukses Jaga Keandalan Pasokan Gas Bumi

Bertempat di Ascent Premiere Pasuruan, kegiatan Safety & Security Awarness dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh masyarakat, babinsa, babinkamtibmas, petugas pemadam kebakaran, tenaga medis dari Rumah Sakit RSUD dr. R. Soedarsono Kota Pasuruan, serta perwakilan dari pemasok gas bumi PGN, yakni HCM dan Pamaraya.

Dalam sambutannya, Heri Frastiono, selaku Area Head Pasuruan PGN, menegaskan pentingnya sinergi bersama dalam menghadapi potensi darurat.

“Kegiatan ini merupakan langkah awal untuk memastikan kesiapsiagaan semua pihak terkait sebelum pelaksanaan MERE. Kolaborasi yang kuat dan sinergis antara PGN, masyarakat dan instansi terkait sangat penting untuk menjaga keselamatan bersama” ujarnya.

Baca juga: PGN Siapkan Pasokan Gas Bumi ke Kawasan Industri Jatengland

Selama acara, para undangan menerima penjelasan mengenai MERE, tujuan, skenario, dan langkah-langkah yang akan dilakukan dalam simulasi penanganan keadaan darurat.

Para undangan juga mendapatkan pembekalan terkait peran masing-masing dalam pelaksanaan MERE yang akan dilaksanakan pada 10 Desember 2024 di Offtake Semare.

Di lokasi yang berbeda, Hedi Hedianto selaku General Manager SOR III PGN menyampaikan bahwa kegiatan Safety & Security Awarness ini agar dapat dilaksanakan secara rutin dan konsisten, sehingga masyarakat khususnya pekerja PGN dapat lebih siap dalam menghadapi potensi risiko operasional, sekaligus membangun hubungan yang erat antara perusahaan, stakeholder terkait, dan masyarakat.

Baca juga: Bayar Tagihan PGN Semakin Mudah, Cek Disini!

Dengan kegiatan ini, PGN SOR III Area Pasuruan menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan keselamatan dan kesadaran akan potensi risiko operasional.

Diharapkan, sinergi yang terjalin dengan masyarakat dan instansi terkait dapat menjadi landasan yang kuat untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tanggap terhadap keadaan darurat.

Editor : Alim Perdana

Wisata dan Kuliner
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru