SAMPANG - Banjir melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Sampang, termasuk di Jl. Kenari Kelurahan Gunung Sekar. Hal ini menyebabkan terisolirnya beberapa warga, termasuk seorang purnawirawan TNI bernama Moch Rifai, Kamis (14/3).
Menanggapi situasi tersebut, Babinsa Koramil 0828/01 Sampang, Sertu Sugeng, bersama tim BPBD segera melakukan evakuasi terhadap Bapak Moch Rifai. Proses evakuasi berjalan lancar dan beliau berhasil diselamatkan dari daerah yang terendam banjir.
Selain melakukan evakuasi, Babinsa Koramil Sampang dan tim BPBD juga memberikan bantuan logistik dan medis kepada warga yang terdampak banjir.
"Evakuasi Bapak Moch Rifai berhasil dilakukan. Kami terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memberikan bantuan dan menangani dampak banjir ini dengan cepat," ujar Sertu Sugeng.
Sertu Sugeng juga mengimbau kepada seluruh masyarakat yang terdampak banjir untuk tetap waspada dan mengikuti arahan dari petugas terkait demi keselamatan bersama.
(diy)
Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Purnawirawan TNI Terisolir Akibat Banjir di Sampang, Babinsa dan BPBD Bergerak Cepat". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi