Jember Terpilih Pemenang Kategori Kebudayaan dalam Anugerah PWI

avatar ayojatim.com
Bupati Jember Hendy Siswanto bersama Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim di PWI pusat
Bupati Jember Hendy Siswanto bersama Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim di PWI pusat

*RILIS PWI JATIM*

Foto: Bupati Jember Hendy Siswanto menyampaikan materi di hadapan Dewan Juri Anugerah PWI 2024

Foto : Bupati Jember Hendy Siswanto bersama Ketua PWI Jatim Lutfil Hakim di PWI pusat.

Alternatif Judul:

-JFC Bawa Kabupaten Jember Raih Anugerah PWI 2024

-Jember Fashion Carnaval Antarkan Bupati Hendy Raih Anugerah PWI 2024

-Kabupaten Jember Terpilih Pemenang Kategori Kebudayaan dalam Anugerah PWI

*JEMBER* - Kabupaten Jember di bawah kepemimpinan Bupati Hendy Siswanto dinyatakan sebagai pemenang dalam kategori kebudayaan dalam ajang Anugerah PWI Pusat. Ini setelah Bupati Hendy menyampaikan presentasi terkait wisata budaya Kabupaten Jember di kantor PWI Pusat di Jakarta, Kamis (4/1/2023).

Presentasi tersebut merupakan rangkaian dari Anugerah PWI 2024 dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN).

Di depan Ketua PWI Pusat Hendry CH Bangun dan para dewan juri, Hendy mempresentasikan materi terkait dengan kebudayaan Kabupaten Jember.

"Pakaian yang kami kenakan ini adalah kekuatan budaya dari Jember, yakni budaya Pandhalungan," kata dia.

Kabupaten Jember memiliki beragam budaya yang khas. Yakni perpaduan suku Jawa dan Madura.

Selain itu, budaya Kabupaten Jember juga dikemas dengan baik dalam perhelatan Jember Fashion Carnaval (JFC).

Selama 21 tahun JFC digelar, ada banyak dampak yang dirasakan warga, terutama dampak perekonomian.

Banyak wisatawan asing hingga wisatawan domestik datang ke Jember untuk menonton event JFC.

Bahkan, JFC tercatat menjadi salah satu di antara tiga festival terbesar di dunia, setelah Brazil dam Amerika Serikat.

JFC menjadi ikon dari Kabupaten Jember, sehingga selain kota tembakau dan kota santri, juga dikenal dengan kota fashion.

Berkat JFC ini, Kabupaten Jember terpilih menjadi pemenang kategori Kebudayaan dalam Anugerah PWI dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) 2024.

Penghargaan tersebut bakal diterima bupati pada 9 Februari 2024 mendatang.(*)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di hariannasionalnews.com dengan judul "Jember Terpilih Pemenang Kategori Kebudayaan dalam Anugerah PWI". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi