Mayjen TNI Rafael Kunjungi Makorem 083/Baladhika Jaya dan Bahas Program PRIMA

avatar ayojatim.com
Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay.
Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay.

MALANG - Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay melakukan kunjungan kerja ke Makorem 083/Baladhika Jaya, Rabu (03/01/2024). Dalam kunjungan tersebut, Pangdam didampingi oleh pejabat teras Makodam dan disambut langsung oleh Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Jamaludin.

Pada kesempatan itu, Pangdam menyampaikan beberapa hal di hadapan prajurit, PNS, dan Persit di lingkungan Korem, termasuk di antaranya gagasan program PRIM.

Program tersebut digagas oleh Mayjen TNI Rafael dalam upaya mewujudkan prajurit Kodam Brawijaya yang handal dan profesional.

"PRIMA itu, singkatan dari profesional, responsif, integatif, modern dan adaptif," ungkap Pangdam.

Sebagai prajurit teritorial, Mayjen TNI Rafael menyebut jika prajurit Kodam harus bisa menyatu dengan masyarakat, terlebih meningkatkan Kemanunggalan TNI dan rakyat.

"Prajurit Kodam harus bisa mengatasi berbagai solusi dan permasalahan yang terjadi di masyarakat," bebernya.

Selain soal Kemanunggalan, Pangdam juga membahas soal sinergi antara TNI, khususnya Kodam Brawijaya dengan semua pihak.

"Sinergitas ini penting dalam mendukung suksesnya setiap program dan tanggung jawab," pungkasnya.

(red)

Artikel ini telah tayang sebelumnya di artik.id dengan judul "Mayjen TNI Rafael Kunjungi Makorem 083/Baladhika Jaya dan Bahas Program PRIMA". lihat harikel asli disini

Editor : Redaksi