BALI,
Dalam momen penuh kegembiraan perayaan Natal di Gereja GKI, Jln. Raya Puputan, Renon, Denpasar Timur, mendapat pengamanan dari aparat Keamanan. Sinergi yang solid antara Polsek Dentim dan Pecalang menjWZIadi pilar keamanan selama kegiatan Kebaktian di Gereja GKI berlangsung, Minggu (25/12/2023) pukul 08.00 Wita.
Personil Polsek Dentim yang terploting melakukan pengamanan di Gereja GKI, berkolaborasi dan menjalin Koordinasi yang baik dengan anggota Pecalang setempat, dengan kearifan lokalnya, turut serta dalam memantau situasi sekitar gereja, menjadikan kegiatan ibadah Natal ini berjalan dengan lancar tanpa hambatan.
Ini merupakan langkah-langkah preventif untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi lebih dari 200 umat yang berkumpul untuk merayakan Natal dengan penuh sukacita di Gereja GKI.
Kegiatan pengamanan ini menegaskan bahwa kerjasama erat antara aparat keamanan dan unsur kearifan lokal dapat memberikan kontribusi positif dalam memastikan kelancaran dan keamanan Upacara keagamaan seperti Kebaktian Natal di Gereja GKI Renon.Hms/Red
Artikel ini telah tayang sebelumnya di zonaperistiwa.com dengan judul "Perayaan Natal di GKI Renon: Polsek Dentim dan Pecalang Bersinergi Lakukan Pengamanan". lihat harikel asli disini
Editor : Redaksi