SURABAYA – Industri media terus mengalami transformasi yang dinamis, dari media cetak tradisional hingga platform digital yang kini menjadi primadona.
Menjawab kebutuhan pemahaman mendalam tentang bisnis media, Dr. Drs. Harliantara, M.Si., menghadirkan buku terbaru berjudul "Buku Ajar Manajemen Industri Media" yang diterbitkan oleh Deeppublish Yogyakarta.
Baca juga: Politik Akal Sehat dan Akuntabilitas dalam Tata Kelola Pemerintahan Indonesia
Buku setebal 335 halaman ini menjadi panduan komprehensif bagi para pelaku dan pengamat industri media untuk memahami strategi di balik layar bisnis media yang terus berubah.
Dalam buku ini, Harliantara membedah secara rinci fungsi-fungsi manajemen dalam industri media yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengendalian (POAC).
Ia menuturkan bahwa manajemen industri media bukan hanya soal teori, tapi peta navigasi yang membantu menaklukkan rimba bisnis media yang penuh kejutan.
Baca juga: Empat Dosen Unitomo Terbitkan Buku Panduan Komunikasi dan Literasi Digital di Era Teknologi
Buku ini juga mengupas berbagai jenis media, mulai dari koran pagi, televisi, radio, hingga media digital seperti situs web dan media sosial. Harliantara menyoroti pentingnya adaptasi model bisnis media terhadap tren konsumsi yang berubah cepat, terutama di era digital.
“Kunci keberhasilan media yang booming adalah kemampuan mereka mengembangkan model monetisasi digital yang inovatif dan relevan dengan perkembangan zaman,” tegasnya.
Selain itu, buku ini memberikan data dan analisis tren terkini yang sangat berguna untuk memahami mengapa beberapa media bisa sukses besar sementara yang lain mengalami penurunan.
Baca juga: "Ngabuburit" dengan Mencari Keseimbangan: Forum Munio Bahas Esensi Puasa di Era Digital
Harliantara menegaskan pentingnya strategi yang tepat dan pengelolaan sumber daya yang efektif agar media dapat bertahan dan berkembang.
Buku ini sudah tersedia di toko buku online Deeppublish dan menjadi referensi penting bagi mahasiswa, akademisi, praktisi media, dan siapa saja yang ingin mendalami manajemen industri media secara menyeluruh.
Editor : Alim Perdana