Masjid Al Akbar Satdik-1 Kodiklatal Resmi Berdiri, Dukung Pendidikan Karakter Siswa TNI AL

Reporter : Ali Masduki
Peresmian Masjid Al Akbar Satdik-1 Kodiklatal di Tanjung Uban, Bintan Utara, Kepulauan Riau. Foto/Dinas Penerangan Kodiklatal

RIAU - Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI AL (Dankodiklatal), Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah, meresmikan Masjid Al Akbar Satdik-1 Kodiklatal di Tanjung Uban, Bintan Utara, Kepulauan Riau.

Peresmian ini dihadiri oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Kodiklatal, Ny. Ayu Nur Alamsyah, serta sejumlah pejabat utama Kodiklatal dan Forkopimda setempat.

Baca juga: Prajurit Kima Brigif 2 Marinir Tingkatkan Kemampuan Fisik Melalui Hanmars

Dankodiklatal mengatakan bahwa pembangunan masjid ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan moralitas dan spiritualitas siswa Satdik-1 Kodiklatal.

“Sebagai satuan pendidikan yang mendidik generasi penerus TNI AL, saya percaya bahwa masjid ini akan menjadi pusat ibadah, pengembangan rohani, serta pembentukan karakter bagi seluruh siswa Kodiklatal dalam meningkatkan moralitas siswa Satdik-1,” ujar Letjen Nur Alamsyah.

Dankodiklatal menegaskan bahwa selain profesionalisme dan keahlian, moral dan mental yang tangguh juga menjadi faktor penting dalam membentuk prajurit TNI AL yang modern, berdaya saing kawasan, dan berproyeksi global.

“Tidak hanya dituntut untuk profesional dan handal dalam tugas, namun moral dan mental yang tangguh harus kita bentuk dalam mewujudkan prajurit TNI AL yang modern, berdaya gentar kawasan, dan berproyeksi global,” tegasnya.

Ia juga berharap agar seluruh anggota Satdik-1 dapat menjaga dan memelihara masjid ini dengan baik.

“Dengan selesainya pembangunan Masjid Al Akbar ini, saya berharap seluruh anggota Satdik-1 Tanjung Uban dapat menjaga dan memelihara masjid ini dengan sebaik-baiknya, agar dapat terus menjadi tempat yang membawa kebaikan, kedamaian, dan ketentraman bagi kita semua,” ungkapnya.

Letjen Nur Alamsyah juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras mewujudkan pembangunan masjid ini.

Baca juga: Kodiklatal Cetak Prajurit Handal TNI AL Melalui Lattek Pelayaran Gabungan WJY 23

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras untuk mewujudkan pembangunan masjid ini. Ini merupakan komitmen bersama untuk melengkapi sarana prasarana pendidikan, khususnya tempat ibadah yang memadai, serta menciptakan lingkungan satuan pendidikan yang lebih baik,” katanya.

Fasilitas Masjid Al Akbar Satdik-1

Dansatdik-1 Kodiklatal, Kolonel Laut (P) I Gede Merta Yasa, menjelaskan bahwa Masjid Al Akbar Satdik-1 memiliki luas total 394 meter persegi, dengan bangunan utama seluas 294 meter persegi dan bangunan pendukung seluas 100 meter persegi.

“Masjid ini merupakan salah satu anugerah Tuhan Yang Maha Esa yang diberikan kepada kita sebagai sarana personel Satdik-1 yang beragama Muslim untuk beribadah dan meningkatkan keimanan dan ketakwaan,” ujarnya.

Baca juga: Prajurit Muda TNI Angkatan Laut Punya Ritual Unik Saat Berlayar

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Satdik-1 yang telah terlibat dalam menyukseskan pembangunan masjid ini.

“Kami bersyukur masjid ini telah terbangun sesuai rencana dan dapat digunakan sebagai sarana ibadah dan pembinaan rohani,” tambahnya.

Dalam acara peresmian tersebut, Dankodiklatal melaksanakan penandatanganan prasasti Masjid Al Akbar, diikuti pengguntingan pita oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Kodiklatal, Ny. Ayu Nur Alamsyah.

Setelah itu, dilakukan peninjauan masjid dan penanaman pohon cemara di halaman Masjid Al Akbar Satdik-1 Kodiklatal sebagai simbol kelestarian lingkungan.

Editor : Alim Perdana

Wisata dan Kuliner
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru