SURABAYA - Promo tiket pesawat hemat di bulan Maret 2025. Scoot, maskapai penerbangan bertarif rendah yang merupakan anak perusahaan Singapore Airlines, kembali memberikan penawaran menarik bagi para pelancong yang ingin merencanakan liburan mereka.
Mulai tanggal 11 Maret 2025 pukul 09:00 WIB hingga 16 Maret 2025 pukul 22:59 WIB, Scoot menawarkan promo tiket pesawat dengan harga spesial untuk berbagai destinasi favorit di Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Eropa. Promo ini berlaku bagi pelanggan dari 11 kota di Indonesia.
Promo Tiket Pesawat Scoot: Periode Perjalanan dan Destinasi
Promo tiket pesawat ini berlaku untuk periode perjalanan tertentu, tergantung kota keberangkatan:
- Jakarta (CGK): 4 April 2025 – 13 Juni 2025, 14 Juli 2025 – 11 Desember 2025, 06 Januari 2026 – 12 Maret 2026.
- Balikpapan (BPN), Kertajati (KJT), Makassar (UPG), Padang (PDG), Pekanbaru (PKU), Surabaya (SUB), Yogyakarta (YIA): 2 April 2025 – 24 Juni 2025, 08 Juli 2025 – 11 Desember 2025, 6 Januari 2026 – 12 Maret 2026.
- Denpasar (DPS): 2 April 2025 – 27 Mei 2025, 15 September 2025 – 19 Desember 2025, 6 Januari 2026 – 18 Maret 2026.
- Manado (MDC), Lombok (LOP): 26 Oktober 2025 – 11 Desember 2025, 6 Januari 2026 -18 Maret 2026.
Berikut beberapa rute dengan harga promo yang menarik:
- Jakarta – Taipei, melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp. 1.230.000.
- Surabaya – Hong Kong, melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp. 1.300.000.
- Denpasar – Perth, melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp. 1.500.000.
- Manado – Kuala Lumpur melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 1.290.000.
- Yogyakarta – Penang melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 960.000.
- Lombok – Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 900.000.
- Pekanbaru – Manila melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 1.050.000.
- Makassar – Incheon melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 2.200.000.
- Balikpapan – Osaka melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 2.600.000.
- Kertajati – Melbourne melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 1.900.000.
- Padang – Guangzhou melalui Singapura: Tiket kelas ekonomi mulai dari Rp 1.200.000.
Kenyamanan Ekstra dengan Kelas Kabin ScootPlus
Bagi pelanggan yang menginginkan kenyamanan ekstra selama perjalanan, Scoot juga menawarkan harga promo untuk kelas kabin ScootPlus.
Pelanggan ScootPlus dapat menikmati berbagai fasilitas yang ditingkatkan seperti prioritas check-in, jatah bagasi kabin 15kg (hingga dua buah) dan bagasi terdaftar 30kg, kursi berbahan kulit yang nyaman dan luas, makanan ringan dan minuman gratis di dalam pesawat, Wi-Fi 30MB dan daya listrik (stop kontak) di kursi.
Berikut beberapa harga spesial yang ditawarkan untuk kelas kabin ScootPlus:
- Denpasar – Chennai melalui Singapura: Mulai dari Rp. 3.400.000.
- Surabaya – Osaka melalui Singapura: Mulai dari Rp. 4.950.000.
Keamanan dan Keunggulan Scoot
Scoot telah diakui sebagai maskapai penerbangan bertarif rendah yang aman dan berkualitas tinggi.
Scoot meraih peringkat tertinggi pada Audit Keselamatan Kesehatan APEX yang didukung oleh SimpliFlying dan Audit Peringkat Keselamatan Maskapai Penerbangan Skytrax COVID-19 pada tahun 2021.
Baca juga: Ekspresikan Perjalanan Lewat Seni, Scoot Hadirkan Kompetisi Melukis Digital 'Paint Your Journey'
Scoot juga tergabung dalam keanggotaan IATA pada tahun 2022 karena telah memenuhi standar industri global dalam hal keselamatan dalam operasional maskapai penerbangan.
Baca juga: BCA Gelar BCA Singapore Airlines Travel Fair 2025, Tawarkan Promo Cashback dan Cicilan 0 Persen
Editor : Alim Perdana