SURABAYA - DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Timur menggelar Media Gathering dan Buka Bersama pada Ahad (9/3/2025) sebagai ajang silaturahmi dengan insan pers.
Dalam kesempatan ini, PKS Jatim juga memaparkan berbagai program unggulan yang akan dijalankan selama bulan Ramadan, termasuk Dianterin PKS Pulang Kampung, pembagian takjil dan sahur bergizi gratis, serta dibeliin PKS Baju Baru.
Baca juga: Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara, Kang Irwan: Kata Kuncinya Kolaborasi
Ketua DPW PKS Jatim, Irwan Setiawan, menegaskan bahwa Ramadan menjadi momen bagi PKS untuk lebih dekat dengan masyarakat, berbagi dan Peduli. Ia juga menyoroti pentingnya kolaborasi antara partai dan media dalam mengawal pembangunan di Jawa Timur.
"Alhamdulillah, kegiatan ini menjadi bagian dari jalinan kolaborasi dengan media sebagai mitra strategis PKS. Kami berharap sinergi ini terus terjalin untuk memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat Jawa Timur, terutama dalam momentum Ramadan," ujar pria yang akrab disapa Kang Irwan itu.
Salah satu program unggulan PKS dibulan Ramadhan adalah Dianterin PKS Pulang Kampung, yang menyediakan layanan mudik gratis bagi warga ke berbagai kota di Jawa Timur, seperti Surabaya, Malang, Tulungagung, Tuban, dan Madiun.
Selain itu, PKS Jatim juga akan menyiapkan posko mudik di titik-titik strategis, termasuk Terminal Bungurasih, Mojokerto, Malang, Madiun, Ngawi, dan Sidoarjo. Total yang disiapkan 100 bus untuk berbagai tujuan se-Indonesia.
Tak hanya itu, PKS Jatim juga akan menggelar program pembagian sahur dan takjil bergizi gratis setiap hari. Kegiatan ini akan dilakukan di berbagai lokasi, di depan kantor-kantor PKS beberapa daerah, termasuk dikantor DPTW PKS Jatim.
Target nasional tersedia 1.446.000 paket, sedangkan untuk Jawa Timur ditargetkan terhimpun 300 ribuan paket takzil dan sahur bergizi gratis.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, PKS Jatim juga menyelenggarakan program dibeliin baju baru oleh PKS.
Baca juga: Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara, Kang Irwan: Kata Kuncinya Kolaborasi
Program ini bertujuan agar anak-anak dari keluarga kurang mampu dapat merasakan kebahagiaan dalam menyambut Hari Raya Idulfitri. Kegiatan ini disukseskan dengan partisipasi para aleg PKS di Jawa Timur, minimal 1290 setel.
Irwan menyampaikan bahwa Selain program unggulan, PKS Jatim dalam giat Ramadan juga mengajak para pengurus dan anggota untuk mengoptimalkan Ramadan sebagai sarana untuk meningkatkan ibadah kepada Allah SAW.
Diantaranya dengan memperbanyak membaca Al Qur'an, berdzikir, sedekah, dan sholawat taraweh serta kegiatan ibadah lainnya.
Dalam acara ini, Irwan juga menyampaikan bahwa PKS Jatim, pasca pileg dan pilkada aktif melakukan silaturahmi kebangsaan dengan kepala daerah terpilih hasil Pilkada 2024. Langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya kolaborasi PKS dengan pemerintahan yang baru terpilih untuk mewujudkan visi dan misinya membangun daerah, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
Baca juga: Jawa Timur Gerbang Baru Nusantara, Kang Irwan: Kata Kuncinya Kolaborasi
Di akhir pertemuan, Irwan berharap media dapat terus memberikan masukan dan kritik membangun agar PKS Jatim tetap istiqomah dalam membela kepentingan rakyat.
"Kami mohon doa dan dukungan agar PKS Jatim dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat. Sinergi dengan media sangat penting agar kerja-kerja kami bisa lebih optimal dan berdampak luas," pungkasnya.
Acara Media Gathering ini berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat, dihadiri oleh berbagai jurnalis dari berbagai media di Jawa Timur.
Dalam kesempatan itu, Irwan ditemani dengan Sekretaris dan Ketua Bidang Humas, Ahmadi dan Reni Astuti.
Editor : Diday Rosadi